Setiap orang memiliki karakter diri masing-masing. Sebuah organisasi terdiri dari sekelompok orang yang saling berkolaborasi untuk mencapai tujuan yang sama. Dengan memahami karakter diri dan orang lain, kita akan dapat bertumbuh bersama di dalam organisasi tempat kita bekerja.
Dalam upaya mendorong pengembangan diri karyawan, Growth Center Kompas Gramedia menggunakan metode pemetaan Growth Inventory untuk membantu kita lebih memahami diri kita sendiri.
Sesi Understand Your Growth Inventory akan mengajak kamu untuk memahami karakter diri kita dan bagaimana untuk bisa bertumbuh menjadi versi terbaik dari diri kita.
Tujuan Program:
1. Memahami apa itu Growth Inventory Kompas Gramedia
2. Memahami traits yang dihasilkan oleh Growth Inventory untuk diri sendiri.
3. Mengidentifikasi hal-hal yang bisa dilakukan untuk mengembangkan diri
4. Membuat action plan pengembangan diri sendiri.
- Facilitator: ANASTASIA SRI INDRYASTUTI